Dari Penelitian ke Gerakan Perubahan
Perubahan ini merujuk pada aktualisasi dari potensi yang bermakna bahwa potensi berbagai pihak yang terlibat di dalam penelitian didorong agar diaktualisasikan dalam praksis kebijakan dan program. Refleksi atas potensi ini diinisiasi melalui berbagai kegiatan penelitian dan pengembangan kapasitas yang dirancang dalam penelitian yang berbentuk pelatihan, pembelajaran terpadu online dan offline, penyediaan sumber-sumber pengetahuan, diskusi kultural, pertemuan nasional dan publikasi dalam bentuk laporan penelitian, policy brief dan kertas kebijakan.