Annual Scientific Meeting (ASM) Digestive and Urogenital Congenital Anomaly: The Key Role of Radiology In Diagnostic and Management

Departemen Radiologi FKKMK UGM
Sabtu, 26 Maret 2022 Pukul 08.00 – 12.00 WIB
Zoom Meeting

LATAR BELAKANG
Perkembangan ilmu dan teknologi kedokteran, termasuk di dalamnya teknologi informasi mendorong terbukanya komunikasi “ilmiah” masyarakat tentang teknologi kedokteran dan kesehatan. Hal ini menyebabkan terciptanya pembaharuan pemahaman dan pengembangan pengetahuan masyarakat pengguna pelayanan kedokteran dan kesehatan menjadi pihak yang turut serta menentukan pelayanan teknologi kedokteran yang lebih cocok untuk dirinya. Ilmu dan teknologi radiologi sebagai bagian dari proses perubahan menuju pembaharuan pemahaman tersebut harus ikut andil untuk dapat memberikan pelayanan terkini dan terbaiknya agar senantiasa pelayanannya berjalan seiring dan seirama dengan perubahan pasar pelayanan kesehatan dan kedokteran.

Kelainan kongenital merupakan salah satu penyebab kematian, kecacatan, dan penyakit kronis pada bayi dan anak. Berdasarkan data WHO pada Desember 2020, sebanyak 295 ribu bayi yang meninggal dalam 28 hari pertama kehidupannya disebabkan oleh kelainan kongenital. Di Indonesia sendiri, kelainan kongenital terbanyak berasal dari rongga toraks dan traktus digestivus yang seringkali juga disertai oleh kelainan pada organ reproduksi dan sistem urogenital. Dengan ditemukannya kelainan kongenital sedini mungkin, akan mempermudah dokter dalam menentukan rencana penanganan, sehingga diharapkan dapat menurunkan angka kecacatan, angka kesakitan, serta angka kematian bayi dan anak. Oleh karena itu, diperlukan peran dokter spesialis radiologi dalam penegakan diagnosis serta manajemen kelainan kongenital, khususnya pada traktus digestivus dan sistem urogenital.

Sehubungan dengan hal tersebut, dalam rangka pembaharuan informasi dan teknologi mengenai peran radiologi dalam penegakan diagnosis dan manajemen kasus-kasus kelainan kongenital khususnya pada Traktus Digestivus dan Sistem Urogenital, maka perlu diselenggarakan seminar sehari dengan topik Digestive and Urogenital Congenital Anomaly: The Key Role of Radiology In Diagnostic and Management.

TUJUAN
Meningkatkan pengetahuan tenaga kesehatan khususnya dokter umum dan dokter spesialis dalam rangka menyambut cepatnya perubahan Teknologi Radiologi terkini, terutama yang berhubungan dengan perkembangan teknik maupun gambaran diagnostik serta manajemen pada kelainan kongenital Traktus Digestivus dan Sistem Urogenital.

PESERTA

  1. Dokter Spesialis
  2. Dokter Umum
  3. Mahasiswa Program Pendidikan Dokter Spesialis

PELAKSANAAN

Hari :     Sabtu
Tanggal :     26 Maret 2022
Pukul :     08.00 – 12.00 WIB
Tempat :     Online via Zoom Conference Room

MATERI

  1. Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Gastrointestinal : Bambang Purwanto Utomo, Sp.Rad (K), M.Med.Ed
  2. Manajemen Kelainan Kongenital pada Sistem Gastrointestinal : Gunadi, Ph.D, Sp.BA
  3. Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Reproduksi : dr. Lina Choridah, Sp.Rad (K)
  4. Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Urogenital : Hesti Gunarti, Sp.Rad (K) RA
  5. Manajemen Kelainan Kongenital pada Sistem Urogenital : dr. Prahara Yuri, Sp.U (K)

 SUSUNAN ACARA

WAKTU ACARA KETERANGAN
07.00 – 08.00 Persiapan Panitia
08.00 – 08.15 Pembukaan : MC
1. Sambutan :

Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed, Ph.D, Sp.OG (K)

 

Dekan Fakultas Kedokteran

2. Sambutan :

dr. Yana Supriatna,Ph.D, Sp.Rad (K) RI

Ketua Departemen Radiologi
08.15 – 09.45 Sesi 1 :  

Moderator sesi 1 : dr. Naela Himayati Afifah, Sp.Rad, M.Sc

 

 

08.15 – 08.45

Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Gastrointestinal :

dr.Bambang Purwanto Utomo, Sp.Rad (K), M.Med.Ed

 

 

08.45 – 09.15

Manajemen Kelainan Kongenital pada Sistem Gastrointestinal dan Sistem Reproduksi :

dr. Gunadi, Ph.D, Sp.BA

09.15 – 09.45 Diskusi Panel
09.45 – 11.45 Sesi 2 :  

Moderator sesi 2 : dr. Nurhuda Hendra Setyawan, Sp.Rad, M.Sc

 

 

09.45 – 10.15

Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Reproduksi :

Dr.dr.Lina Choridah, Sp.Rad (K) PRP

 

 

10.15 – 10.45

Imaging Kelainan Kongenital pada Sistem Urogenital :

dr.Hesti Gunarti, Sp.Rad (K) RA

 

 

10.45 – 11.15

Manajemen Kelainan Kongenital pada Sistem Urogenital

Dr. dr. Prahara Yuri, Sp.U (K)

11.15 – 11.45 Diskusi Panel
11.45 Penutup