[info_post_meta]
Terms of Reference (ToR)
“Pesta Perak” 25 Tahun Minat Utama Manajemen Rumah Sakit (MMR) UGM
20 Tahun Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) UGM
Dengan Tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)”
Auditorium Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM
9-10 Maret 2018
Latar Belakang
Implementasi Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dalam rangka mendukung universal health coverage di Indonesia pada nyatanya mengubah berbagai macam tatanan sistem kesehatan baik di tingkat makro maupun mikro. Prinsip kendali mutu dan kendali biaya yang dikedepankan oleh sistem JKN, menjadi tantangan yang harus dijawab oleh pelaku bidang kesehatan melalui pengembangan inovasi-inovasi solutif dalam rangka efisiensi, dengan tidak mengesampingkan aspek keselamatan pasien. Pengelolaan layanan kesehatan di era JKN ini sendiri perlu dilandasi oleh beberapa prinsip pengembangan, dimana salah satunya bahwa fasilitas kesehatan seharusnya dapat mengelola operasionalnya secara akuntabel.
Akuntabilitas menurut asal katanya dapat diartikan sebagai sebuah “situasi yang dapat dipertanggung jawabkan”. Akuntabilitas di fasilitas kesehatan, terutama bagi dunia perumah sakitan, merupakan sebuah tuntutan bagi rumah sakit untuk dapat beroperasi sesuai dengan norma dan nilai-nilai yang dianut serta mampu mengakomodasi berbagai kebutuhan masyarakat yang sesungguhnya. Dengan diimplementasikannya universal health coverage, akuntabilitas di rumah sakit tidak akan terlepas dari bagaimana rumah sakit menjalankan tugas sebagai bagian dari sistem kesehatan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Implementasi prinsip akuntabilitas di era JKN ini memerlukan berbagai macam kajian dan pengembangan, dengan harapan bahwa rumah sakit di semua sektor dapat survive dan dapat mengembangkan diri, dengan tidak mereduksi kualitas layanan dan aspek keselamatan pasien.
Minat Utama Manajemen Rumah Sakit (MMR) UGM dan Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) Fakultas Kedokteran UGM, sebagai implementator kegiatan pendidikan, pelatihan, dan penelitian di bidang perumah sakitan, menilai bahwa tema akuntabilitas layanan di rumah sakit ini penting untuk didiskusikan secara masif dan konstruktif. Berbagai macam studi dan pengalaman implementasi dari berbagai pemangku kebijakan yang didiskusikan dalam satu forum besar diharapkan dapat meningkatkan pemahaman civitas perumah sakitan terkait pentingnya prinsip akuntabilitas berikut dapat menarik berbagai solusi inovatif untuk dapat mewujudkannya di level rumah sakit.Berdasarkan hal inilah, sebagai rangkaian dari Pesta Perak 25 Tahun MMR UGM dan 20 Tahun PKMK UGM, diangkatlah tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)” sebagai tema besar yang didiskusikan.
Tujuan
Tujuan dari Kegiatan Pesta Perak 25 Tahun MMR UGM dan 20 Tahun PKMK UGM dengan tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)” ini adalah:
- Mengembangkan forum bagi civitas perumah sakitan untuk mengembangkan keilmuannya terkait dengan konsep dan implementasi prinsip akuntabilitas pelayanan rumah sakit di era JKN;
- Mengembangkan forum diskusi bagi civitas perumah sakitan dalam rangka membahas berbagai solusi inovatif dalam mengimplementasikan prinsip akuntabilitas rumah sakit di era JKN;
- Menjadi sarana temu alumni dan mahasiswa MMR UGM serta temu peneliti dan konsultan PKMK UGM.
Sasaran
Kegiatan Pesta Perak 25 Tahun MMR UGM dan 20 Tahun PKMK UGM dengan tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)” diharapkan dapat diikuti oleh:
- Manajer, manajer klinis dan klinisi di rumah sakit;
- BPJS Kesehatan, maupun penyedia asuransi kesehatan lainnya;
- Dosen, mahasiswa, dan alumni dari berbagai institusi pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan pascasarjana manajemen rumah sakit;
- Pakar, konsultan, dan peneliti di bidang manajemen rumah sakit dan manajemen asuransi kesehatan.
- Civitas lainnya yang memiliki interest di bidang perumah sakitan.
Peserta
Kegiatan Pesta Perak 25 Tahun MMR UGM dan 20 Tahun PKMK UGM dengan tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)” direncanakan akan dihadiri oleh kurang lebih 350 peserta, terdiri dari alumni, mahasiswa, dosen dari berbagai Universitas yang turut mendukung acara ini, serta para pemangku kebijakan di lingkungan kesehatan, baik di tingkat lokal, maupun nasional. Selain itu, kegiatan ini juga akan diikuti oleh peneliti dan konsultan bidang perumah sakitan dari berbagai daerah di Indonesia.
Waktu dan Tempat Penyelenggaraan
Kegiatan Pesta Perak 25 Tahun MMR UGM dan 20 Tahun PKMK UGM dengan tema “Akuntabilitas Pelayanan Rumah Sakit di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)” akan selenggarakan pada Hari Jumat-Sabtu, 9-10 Maret 2018 bertempat di Auditorium Fakultas Kedokteran UGM.
Waktu | Agenda | Pembicara |
08.00-08.30 | Registrasi + Coffee Morning | |
08.30-08.45 | Sambutan Ketua Minat Utama Manajemen Rumah Sakit UGM dan Direktur Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan UGM | Dr. dr. Andreasta Meliala, M.Kes. (MMR), MAS. |
08.45-09.00 | Sambutan Dekan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM | Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K)., Ph.D. |
09.00-09.30 | Keynote Speech: Akuntabilitas Pelayanan Kesehatan di Era Jaminan Kesehatan Nasional | dr. Untung Suseno Sutarjo, M.Kes. (MMR) (Sekretaris Jenderal Kemenkes RI) |
09.30-09.45 | Peregangan | |
09.45-10.15 | Akuntabilitas Pelayanan Kesehatan di era Jaminan Kesehatan Nasional dari Segi Payment Provider | dr. Maya A. Rusady, M.Kes., AAK. (Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan BPJS Kesehatan) |
10.15-11.00 | Pembahasan | Pembahas:
Moderator: dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D. |
11.00-11.30 | Diskusi | Moderator:
dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D. |
11.30-13.30 | Istirahat | |
13.30-16.00 | Message from Faculty Member and Alumnae:
Dari Tataran Kebijakan ke Tataran Praktis |
Narasumber:
Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., Ph.D. Pembahas:
Moderator: |
16.00-16.30 | Closing Remarks Hari ke-1 | Dr. dr. Andreasta Meliala, M.Kes. (MMR), MAS. |
19.00-21.00 | Gathering: “Kangen Kampus” |