Kerangka Acuan
Blended Learning Magister Manajemen Pendidikan Tinggi

“Kosongkan Kampus Kita…Apakah (masih) terjadi di UGM?”

Ruang Senat Utara, Gd. KPTU Lt.2 Fakultas Kedokteran UGM
Kamis, 21 Desember 2017, 10.00-12.00 WIB

i.underline

A. LATAR BELAKANG

Universitas Gadjah Mada sebagai salah satu universitas tertua yang didirikan setelah kemerdekaan Indonesia, memasuki usia ke 68 pada 2017 ini. Sebagai suatu institusi pendidikan tinggi, UGM juga dituntut melakukan perubahan berdasarkan desakan dari eksternal maupun internal dari lembaga sebagai upaya “survive and growth’. Perubahan dapat dilakukan dengan mendeteksi perubahan, memahami apa yang terjadi, analisis cerdik, dan respon.

Kebijakan Umum UGM 2012-2017.

Kebijakan Umum UGM 2012-2017.

Kebijakan umum UGM tahun 2012-2017 mengisyaratkan adanya pengembangan fisik kampus untuk mendukung interaksi antar civitas akademika. Kegiatan ini harapannya juga mendukung fondasi keilmuan yang kuat. Fondasi keilmuan yang kuat inilah yang seharusnya ditopang oleh sumber daya manusia dalam hal ini dosen untuk mengembangkan keilmuannya dan berperan sebagai pemimpin ilmu. Sehingga tidak bisa dipungkiri mutu perguruan tinggi tergantung kepada kemampuan dosen dan pimpinannya untuk berkembang.

Saat ini peringkat perguruan tinggi juga dinilai dengan akreditasi yang bertumpu pada kemampuan SDM-nya. Indikator kinerja dosen antara lain: jumlah jam mengajar, jumlah penelitian dan penulisan yang hasilnya bisa dalam bentuk jurnal, buku, grant penelitian, dan sebagainya. Secara tidak langsung, indikator kinerja universitas berada pada tangan dosen. Tanpa dosen yang berkinerja baik, perguruan tinggi akan menurun performanya. Akan tetapi, ada tantangan yang signifikan yaitu : apakah UGM mempunyai banyak dosen yang handal dan dapat disebut sebagai telah melaksanakan tugasnya sebagai pemimpin ilmu di UGM dan bagaimana kondisi fasilitas fisik di lingkungan UGM dalam mendukung terciptanya situasi akademik yang kondusif?

Bagaimanakah kondisi UGM saat ini?

Pertanyaan ini menarik, bagaimana situasi kampus UGM diatas pukul 15.00 WIB dan potret sarana prasarana kampus saat ini?

Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan Tinggi dalam rangka menyelidiki jawaban pertanyaan tersebut telah melakukan pemotret artefak di lingkungan kampus UGM untuk mendapatkan gambaran bagaimana situasi saat ini di UGM sebagai bahan tambahan untuk diskusi.

Diskusi mengenai pertanyaan akan diselenggarakan dalam selama dua pertemuan pada 14 Desember 2017 di Ruang Telekonferens Sekolah Pascasarjana UGM, dan di Ruang Senat Utara, Gedung KPTU Lt.2 Fakultas Kedokteran UGM.

B. TUJUAN

  1. Peserta memahami situasi internal kampus di UGM dilihat dari artefak fisik lingkungan kampus UGM
  2. Memberikan pemahaman bahwa aktivitas di kampus UGM sudah mulai berkurang di pusat-pusat keilmuan (contoh : laboratorium)
  3. Peserta memahami bagaimana peran pemimpin keilmuan seharusnya dapat dilaksanakan di UGM

C. PESERTA

Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan Tinggi, UGM

D. JADWAL

Kamis, 21 Desember 2017, pukul 10.00 – 12.00 WIB
Ruang Senat Utara, Gd. KPTU Lt.2 Fakultas Kedokteran UGM

E. Penyaji:

– Mahasiswa S2 MMPT untuk esay foto Kampus UGM
– Agus Suwignyo, Dosen Fakultas Ilmu Budaya UGM

Dapat diikuti melalui webinar :

Registration URL:  https://attendee.gotowebinar.com/register/410879086549060611

Webinar ID : 519-542-339

Pendaftaran : Sdri Lely (081329760006)