Ensuring Food Safety and Security During Pandemic Era
Peranan Institusi Pendidikan Dalam Menjamin Keamanan dan Ketahanan Pangan di Masa Pandemi Covid-19 di Indonesia
Prof. Dr. Posman Sibuea – Guru Besar Teknologi Hasil Pertanian Universitas Katolik Santo Thomas
Peranan Institusi Penelitian Dalam Mengembangkan Inovasi Pangan di Masa Pandemi
Dr. Ade Chandra Iwansyah M.Sc – Peneliti LIPI-Badan Penelitian Teknologi Bahan Alam
Terjaminnya akses terhadap makanan yang aman, bergizi dan cukup untuk seluruh populasi di dunia serta eradikasi semua bentuk malnutrisi merupakan salah satu tujuan pembangunan global berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) yang tertuang pada point 2.1 dan 2.2. Pada tahun 2030 seluruh target diharapkan tercapai, namun 10 tahun setelah rumusan ini disepakati, seluruh negara dunia khususnya negara dengan pendapatan menengah dan bawah masih berjuang dengan kasus malnutrisi. Masalah ekonomi dan perubahan iklim global yang ekstrim ditengarai mennjadi penghambat progress dari usaha-usaha yang dilakukan untuk mencapai tujuan pembangunan global berkelanjutan.
Indonesia, merupakan salah satu warga dunia yang juga turut mengalami dampak dari perubahan iklim global yang ekstrim serta masalah ekonomi nasional. Kejadian ini diperparah dengan adanya pandemic Covid-19 yang terjadi di awal tahun 2020. Kondisi ekonomi menjadi semakin tidak menentu yang tentunya berdampak sangat kuat terhadap sektor primer yaitu pangan. Risiko pertambahan jumlah kasus malnutrisi tengah mengancam karena kondisi ekonomi yang tidak baik membuat banyak orang akan sulit mengakses makanan baik secara kuantitas maupun kualitas.
Oleh sebab itu, Webinar Keamanan dan Ketahanan Pangan dengan judul: “Ensuring Food Safety and Security During Pandemic Era” menjadi topik yang sangat relevan untuk diberikan kepada calon ahli Kesehatan masyarakat khususnya gizi masyarakat. Melalui webinar ini mahasiswa diharapkan memahami secara teori, konsep dan implemetasi penanganan pangan yang sehat, aman dan berkualitas yang mendukung derajat kesehatan masyarakat di lingkup nasional maupun global. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan mampu menganalisa serta mengembangkan solusi dari permasalahan kelangkaan pangan yang aman dan berkualitas dari pengalaman pakar webinar yang bergerak pada multisektor.