Kelas Kanal | Belajar cara sederhana mengelola air minum secara aman di rumah
Air minum yang tidak aman menjadi masalah kesehatan bagi rumah tangga di Indonesia. Air minum yang tidak aman menjadi sumber berbagai penyakit, seperti diare, hepatitis, kolera, bahkan stunting pada balita. Penelitian menunjukkan bahwa 1 dari 4 air siap minum sudah tercemar oleh bakteri berbahaya. Oleh karena itu, masyarakat perlu tahu bagaimana melindungi air siap minum yang ada di rumah mereka.
Pada video ini, Dr. Daniel, M.Sc. menjelaskan cara-cara praktis untuk mengurangi risiko pencemaran air siap minum di rumah. Sobat Kanal, mari kita mulai memperhatikan kualitas air siap minum di rumah kita agar kita terbebas dari berbagai penyakit-penyakit lingkungan.