Kelas Kanal – Pemeriksaan Anemia Defisiensi Besi
Pernahkah Sobat Kanal merasa lemah, letih, dan lesu walaupun sudah istirahat yang cukup? Hal-hal tersebut merupakan gejala yang umum ditemukan pada anemia. Anemia sendiri bukanlah sebuah diagnosis, melainkan gejala dari kondisi medis lain yang mungkin dialami.
Anemia karena defisiensi besi merupakan tipe anemia yang paling umum ditemui. Video ini membahas mengenai metabolisme zat besi, pengertian anemia, dan tentunya pemeriksaan laboratorium yang digunakan untuk mendeteksi anemia defisiensi besi.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai pemeriksaan laboratorium pada anemia defisiensi besi? Mari simak penjelasan dari dr. Tri Ratnaningsih, M.Kes., Sp.PK(K) dari Departemen Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium FK-KMK UGM!
Pertanyaan lebih lanjut bisa disampaikan melalui email triratnaningsih@ugm.ac.id