Pelatihan RSB di Jakarta Barat

[info_post_meta]

Pada minggu lalu, 18 – 20 September 2014 di Hotel Mutiara I telah dilakukan Pelatihan Rencana Strategis Bisnis untuk puskesmas-puskesmas di Kodya Jakarta Barat.  Kegiatan ini diikuti oleh tim RSB dari puskesmas-puskesmas di Kodya Jakarta Barat yaitu Puskemas Cengkareng, Puskemas Taman Sari, Puskesmas Kembangan, Puskesmas Tambora, Puskesmas Kalideres, Puskesmas Kebon Jeruk dan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat dengan pendampingan narasumber PKMK UGM.

Tujuan dari kegiatan pelatihan RSB ini agar para peserta memahami dan menetapkan visi misi, melakukan analisa situasi, menentukan strategi, indikator kinerja, program lima tahun ke depan, dan menghitung proyeksi keuangan.

Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari meliputi pada hari pertama membahas mengenai pengantar BLUD dan review visi misi puskesmas.  Kegiatan hari kedua membahas mengenai analisa situasi, strategi, target layanan, indikator kinerja, dan program lima tahun ke depan.  Sedangkan kegiatan pada hari ketiga membahas mengenai penghitungan proyeksi keuangan.

mb putu

Hasil yang diharapkan dari pelatihan RSB yang dilakukan secara tatap muka ini adalah para peserta dapat menyusun dokumen Rencana Strategis Bisnis untuk pengembangan puskesmas ke depan.

Layanan kesehatan primer yaitu puskesmas bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan lingkungan serta situasi upaya kesehatan yang ada di wilayahnya.

Peserta-pelatihan

icon-powerpoint
Materi